Simak Sebelum Membeli, Inilah 7 Keunggulan Handphone Apple iPhone 13 Pro Max, Cek di Sini

Selasa 20-02-2024,03:30 WIB
Reporter : Agung Perdana
Editor : Agung Perdana

LINGGAUPOS.CO.ID – Handphone iPhone 13 series merupakan jajaran iPhone yang telah dirilis sejak 2021. 

Saat ini, harga Handphone iPhone 13 yang terdiri dari iPhone 13 Mini, iPhone 13 “reguler”, iPhone 13 Pro, dan iPhone 13 Pro Max, telah mengalami penyesuaian. 

Selain itu, hingga saat ini Handphone 13 Pro Max masih menjadi juara dari segi fitur dan ketangguhannya. 

Bagi Anda yang masih bingung untuk menentukan pilihan, simak 7 keunggulan iPhone 13 Pro Max di bawah ini.

BACA JUGA:Inilah Tampilan iPhone 16, Desainnya Mirip Handphone Samsung S24 yang Akan Dirilis September 2024 

Dirangkum dari berbagai sumber berikut ini 7 keunggulan Handphone Apple iPhone 13 Pro Max. 

1. Kinerja chipset yang tidak tertandingi 

Ada satu hal yang selalu bisa diandalkan dari produk Apple, salah satunya yakni performa. 

Dari tahun ke tahun, iPhone selalu dibekali dengan chipset yang tangguh dan mengalahkan berbagai pesaingnya dengan mudah.

BACA JUGA:Inilah Cara Melihat Password dan Mengatasi Lupa Password Instagram di iPhone 

Kali ini, iPhone 13 Pro Max dibekali dengan chipset A15 Bionic yang merupakan kombinasi antara enam inti. 

Keenam inti tersebut adalah dua buah unit Avalanche berkekuatan 3.223 GHz serta empat inti Blizzard yang berlari pada frekuensi 1.82 GHz.

Chipset tersebut mengusung proses fabrikasi 5 nanometer dengan TDP (Thermal Design Power) sebesar 6W untuk efisiensi baterai yang lebih ditingkatkan lagi. 

Selain itu, Apple A15 Bionic juga turut menyuguhkan GPU (Graphical Processing Unit) dengan 5 inti yang diklaim 50 persen lebih tangguh dari chipset smartphone lain manapun.

 BACA JUGA:Inilah Harga dan Spesifikasi Handphone iPhone 12 Pro Max dengan iPhone 13 Pro Max Februari 2024

Kategori :