LINGGAUPOS.CO.ID - Makanan khas Tahun Baru Imlek yang tidak boleh ketinggalan untuk disajikan di tengah keluarga adalah Yu sheng (yee sang).
Yu Sheng merupakan sajian Imlek berupa salad ikan segar yang biasanya berisi ikan tuna atau salmon kemudian ditambah dengan irisan sayuran segar seperti lobak dan wortel.
Lalu apa si makna dari makanan yu sheng ini pada perayaan imlek?
Yuk cari tahu informasi lengkapnya di sini supaya tambah ilmu.
BACA JUGA:Kenapa Buah Jeruk Mandarin Identik dengan Hari Imlek, Cari Tahu Informasinya di Sini
BACA JUGA:Kenapa Orang Suka Pakai Baju Merah Saat Imlek, Ternyata Ini Maknanya
Yu Sheng dikembangkan dan dikreasikan oleh 4 master chef dari Singapura pada tahun 1960-an.
Masih terinspirasi dari tradisi Kanton dalam mengonsumsi irisan mentah, hingga hari ini Yu Sheng masih dihidangkan dengan irisan ikan segar.
Tradisi Yu Sheng ini menjadi ikon kuliner di Singapura sejak 5 dekade belakangan.
Bukan hanya dihidangkan ketika perayaan Imlek, Yu Sheng saat ini banyak dijual di supermarket di Singapura.
Tentunya makanan ini diracik dengan bahan dan cara tradisional supaya tidak hilang ciri khasnya.
Lantas apa makna makanan Yu Sheng saat Imlek?
Makanan khas Imlek satu ini biasa disantap dengan cara diangkat setinggi mungkin dari atas piring uang menjadi simbol keberuntungan yang semakin baik pada tahun baru.
Tradisi menyantap Yu sheng beramai-ramai bersama keluarga disebut lo hei.