MUSI RAWAS,LINGGAUPOS.CO.ID – Kapolres Musi Rawas AKBP Danu Agus Purnomo memberikan beberapa pesan untuk personil yang terlibat dalam Operasi Lilin Musi 2023.
Para personil diminta untuk menjaga kesehatan selama bertugas menjalankan Operasi Lilin Musi 2023.
Kapolres juga berpesan kepada personil, untuk tetap standby melaksanakan tugas dengan ikhlas serta penuh tanggung jawab.
“Nngan sampai kondisi pos dalam keadaan kosong,” pesan AKBP Danu Agus Purnomo dalam keterangan tertulisnya dikutip Minggu, 24 Desember 2023.
BACA JUGA:Operasi Lilin Musi 2023, Pengamanan Gereja di Musi Rawas Diperketat
Selain itu, Kapolres berpesan para personil dapat menciptakan pelayanan yang prima kepada masyarakat.
Khususnya masyarakat pemudik yang melakukan perjalanan membutuhkan pertolongan ataupun hal lainnya.
“Kepada personil untuk sigap dan ekstra memberikan pelayanan dan pertolongan dengan humanis," kata Kapolres.
Kapolres Mura, AKBP Danu Agus Purnomo juga memberikan semangat kepada personil dengan mendatangi langsung Pos Operasi Lilin Musi 2023, Sabtu, 23 Desember 2023.
BACA JUGA:Operasi Lilin di Musi Rawas, Polisi Dirikan 3 Pos Selama Natal dan Tahun Baru 2024, Ini Lokasinya
Kapolres didampingi Ketua Bhayangkari Cabang Mura, Ny Anggitta Danu.
Selain memberikan semangat personil, kunjungan ke Pos Operasi Lilin Musi 2023 untuk mengecek kesiapsiagaaan serta kepedulian kepada personel yang menjalankan tugas di setiap pos.
Saat melakukan pengecekan pos pelayanan dan pos pengamanan, Kapolres Mura dan Ketua Bhayangkari Cabang Mura, memberikan perhatian sekaligus kepedulian.
Yakni memberikan bingkisan makanan dan minuman ringan siap saji beserta suplemen dan multivitamin kepada personel.
BACA JUGA:Polisi Malaysia Razia Besar-Besaran Warga Asing, Kerahkan Truk Dalmas Satu Batalion Pasukan