Objek Wisata Desa Wisata Srimulyo Edu Park berada di Sri Mulyo, Suku Tengah Lakitan (STL) Ulu Terawas, Kabupaten Musi Rawas, Provinsi Sumatra Selatan.
Di objek wisata ini wisatawan dapat belajar tentang keanekaragaman suku dalam satu desa, berbagai etnik kebudayaan masyarakat.
Selain itu dapat menikmati pemandangan alam nuansa pedesaan dikelilingi bukit barisan menakjubkan.
Banyak spot menarik yang dapat dinikmati pengunjung mulai dari spot sunset, pendakian bukit besak, hingga wisata budaya.
9. Wisata Batu Pepeh
Wisata Batu Pepeh di Sungai Malus Kota Lubuklinggau --
Objek Wisata Batu Pepeh atau Batu Gah berada di RT 4 Kelurahan Petanang Kecamatan Lubuklinggau Utara I Kota Lubuklinggau.
Objek wisata satu ini mengandalkan keindahan alam Sungai Kasie yang mengalir di antara bebatuan.
BACA JUGA:10 Tempat Wisata Kuliner di Kota Lubuklinggau, Menjadi Referensi Liburan Akhir Tahun 2023
Di lokasi wisata Batu Pepeh, pengunjung bisa menikmati jernihnya air Sungai Malus dengan menggunakan ban yang disewakan masyarakat sekitar.
Jarak tempuh objek wisata Batu Pepeh lebih kurang 11 KM dari Pusat Kota Lubuklinggau.
Demikian 9 Objek Wisata Alam di Lubuklinggau dan Kabupaten Musi Rawas yang bisa dikunjungi untuk merayakan libur Natal dan Tahun Baru. (*)