LINGGAUPOS.CO.ID – Hari ini, senin 20 november 2023 diperingati sebagai hari anak sedunia, pertama kali hari anak sedunia pada tanggal 20 november 1989 tanggal ini dipilih sebagai penghormatan terhadap adopsi deklarasi hak-hak anak oleh majelis umum perserikatan bangsa-bangsa (PBB).
Deklarasi hak-hak anak ini adalah dokumen internasional yang menetapkan hak-hak dasar yang harus diberikan kepada setiap anak di seluruh dunia.
Dokumen hak-hak ini mencakup seperti hak untuk hidup, hak untuk tumbuh dan berkembang, hak untuk mendapatkan Pendidikan, hak untuk bermain dan hak untuk dilindungi dari eksploitasi dan diskriminasi.
PBB juga menyatakan bahwa hari anak sedunia sebagai kesempatan untuk memperingatkan kepada masyarakat tentang betapa penting melindungi, mendidik dan membimbing anak-anak dalam perkembangan mereka.
BACA JUGA:Sosok Haji Chovif, Pemain Senior Soneta Pimpinan Rhoma Irama, Pernah Main Gendang Sampai Berdarah
Tujuan dibuatnya hari anak sedunia lagi-lagi sebagai Upaya meningkatkan kesadaran dan pemahaman terhadap isu-isu yang berkaitan dengan anak-anak serta mendorong hak-hak mereka untuk meningkatkan kesejahteraan anak-anak di seluruh dunia.
Setiap tahun tema hari anak sedunia dibuat berdasarkan isu-isu yang relevan pada saat itu, beberapa tema yang pernah diangkat antara lain, perlindungan anak dari kekerasan, pemenuhan hak Pendidikan, perlindungan anak di dunia maya, dan Kesehatan anak.
Di tahun 2023 tema hari anak sedunia adalah “For Every Child, Every Right yang artinya, setiap anak, setiap hak”.
Peringatan hari anak sedunia ini melibatkan partisipasi dari berbagai pihak termasuk pemerintah, organisasi non-pemerintah, Lembaga-lembaga Pendidikan dan masyarakat umum lainnya.
BACA JUGA:Film Cinta Segitiga Rhoma Irama, Satu Hati untuk 2 Saudara, Berikut Lirik Lagunya
Melalui Kegiatan ini diharapkan kesadaran akan hak-hak anak agar terus ditingkatkan, serta Langkah-langkah yang konkret dapat diambil guna kesejahteraan anak-anak di seluruh dunia.
Tentunya terdapat berbagai tantangan dalam perlindungan dan pemenuhan hak-hak anak, masih banyak tantangan lainnya yang dihadapi di seluruh dunia, seperti konflik bersenjata yang terjadi di Palestina saat ini, kemiskinan dan diskriminasi lainnya.
Nah itulah informasi mengenai Sejarah hari anak sedunia yang diperingati setiap tanggal 20 November, LINGGAUPOS.CO.ID mengucapkan selamat hari anak sedunia.
Ikuti terus LINGGAUPOS.CO.ID untuk terus mendapatkan informasi menarik, terupdate serta terpercaya setiap harinya, karena LINGGAUPOS.CO.ID selalu ada yang baru.
BACA JUGA:Unilever Diskon Gede-Gedean di Alfamart Usai Diterpa Isu Boikot Produk Israel, ini Daftarnya