Anak dengan DM akan lebih sering buang air kecil daripada frekuensi normal, terutama di malam hari.
3. Mudah merasa haus dan sering merasa lapar
Anak dengan DM akan merasakan lapar terus-menerus meski baru selesai makan. Rasa lapar ini didorong oleh jumlah insulin yang tidak memadai sehingga gula tidak dapat diolah menjadi energi.
Anak juga akan merasa haus terus-menerus karena ketidakmampuan tubuh memproduksi hormon insulin sehingga tubuh mengalami dehidrasi.
BACA JUGA:5 Jenis Tanaman Herbal ini Dipercaya Dapat Membantu untuk Atasi Sulit BAB
4. Terjadi penurunan berat badan secara drastis
Meski anak sering minta makan, tetapi tubuhnya tidak bertambah gemuk, melainkan cenderung kehilangan berat badan dalam jumlah yang cukup signifikan.
Hal ini diakibatkan oleh ketidakmampuan tubuh dalam menyerap gula darah dalam tubuh sehingga menyebabkan jaringan otot dan lemak menyusut.
Gejala diabetes tipe 1 pada anak yang telah disebutkan diatas, merupakan tanda bahwa anak mungkin saja mengalami diabetes tipe-1.
BACA JUGA:Sebelum Nonton Konser Rhoma Irama di Muba, Yuk Disimak Formasi Soneta dari Masa ke Masa
Sehingga diharapkan para orangtua bisa segera membawa sang anak ke fasilitas kesehatan terdekat untuk bisa mendapatkan penanganan sedini mungkin dari petugas kesehatan.
Mari ajak anak untuk rutin menerapkan perilaku hidup sehat dengan menjaga pola makan, memenuhi kebutuhan tidurnya dan mengajak mereka untuk melakukan aktivitas fisik atau olahraga ringan. (*)