LINGGAUPOS.CO.ID - Membaca doa merupakan salah satu amalan malam Nisfu Syaban yang dianjurkan untuk dilakukan seorang Muslim.
Diketahui, malam Nisfu Syaban 2023 akan terjadi pada hari ini, Selasa 7 Maret 2023 setelah matahari terbenam atau waktu magrib.
Nisfu Syaban adalah pertengahan bulan Syaban atau hari ke-15.
Rasulullah dalam hadist-nya, menganjurkan umat islam agar menghidupkan malam Nisfu Syaban dengan memperbanyak beribadah dan berbuat baik.
Sebelum memasuki bulan suci Ramadan, ada sebuah malam istimewa yang dimuliakan umat Muslim, yaitu malam Nifsu Syaban.
Malam Nifsu Syaban merupakan malam pada pertengahan bulan Syaban atau tepatnya malam tanggal 15 Syaban.
Mengacu pada Kalender Hijriah Indonesia Tahun 2023 oleh Direktorat Urusan Agama Islam dan Pembinaan Syariah Kementerian Agama (Kemenag) RI, tanggal 1 Syaban 1444 H atau 2023 bertepatan dengan hari Rabu, 22 Februari 2023.
Berdasarkan hal tersebut, maka malam Nifsu Syaban 2023 jatuh antara Selasa, 7 Maret 2023 dan Rabu, 8 Maret 2023.
BACA JUGA:Pasutri Lansia di Musi Rawas Gemetar Ketakutan, Kepala Ditodong Pistol Gara-gara Pilkades
Ketika Nifsu Syaban tiba, umat Muslim dianjurkan untuk melakukan amalan-amalan kebaikan, mulai dari berpuasa, memperbanyak istigfar, zikir, serta memohon ampunan untuk mendapat rahmat Allah SWT.
Lantas, apa itu malam Nifsu Syaban?
Bagaimana pula dalil, keistimewaan, serta amalan yang bisa dilakukan di malam Nifsu Syaban?
Kamu dapat menyimak informasinya dalam artikel di bawah ini.
BACA JUGA:Kerap Tak Disadari, Jangan Makan Setelah Selesai Mandi, Ahli: Bisa Tingkatkan Risiko Obesitas!
Apa Itu Malam Nifsu Syaban?
Seperti disinggung sebelumnya, Nisfu Syaban adalah peringatan pada tanggal 15 bulan kedelapan (syaban) dari kalender Islam.
Dikutip dari laman resmi NU, Nisfu Syaban merupakan salah satu hari atau malam yang istimewa.
Hal ini karena pada malam tersebut, diyakini semua dosa akan dihapuskan bagi mereka yang memohon ampun.
BACA JUGA:BREAKING NEWS: Pilkades di Musi Rawas Panas, Ada Warga Diancam Pakai Senjata Api
Nisfu Syaban bisa disebut juga sebagai "malam pengampunan dosa", "malam berdoa" dan "malam pembebasan", dan diperingati dengan beribadah sepanjang malam.
Dalil Nisfu Syaban
Berikut beberapa dalil yang membahas mengenai ibadah saat Nifsu Syaban :
1. Imam Syafi’i berkata: Telah sampai kepada kami bahwa doa dikabulkan dalam lima malam, yaitu: - Malam Jumat- Malam Al Adha- Malam Al Fithri- Malam awal Rajab- Malam Nishfu Sya’ban.
BACA JUGA:Ini Sederet Manfaat Konsumsi Cincau Hitam, Bisa Bantu Jaga Kesehatan Jantung?
2. Dari Mu’adz bin Jabal, dari Nabi shallallaahu ‘alaihi wasallam, beliau bersabda: ”Allah memperhatikan kepada semua mahkluk-Nya pada malam Nisfu Syaban. Maka, Dia memberi ampunan kepada semua mahkluk-Nya, kecuali kepada orang yang musyrik dan orang yang bermusuhan.”
3. Dalam Kitab Sunan Tirmidzi juz 2 halaman 121-122, hadits nomor 736, cetakan ke II tahun 1403 H, Daarul Fikr, Beirut:
"Dari Urwah, dari Aisyah, beliau berkata “Pada suatu malam, saya kehilangan Rasulullah shallallaahu ‘alaihi wasallam. Maka saya pun keluar mencarinya, ternyata beliau ada di Baqi’, beliau bersabda: “Apakah kamu takut Allah dan Rasulnya mengabaikanmu?”. Aku menjawab: “Wahai Rasulullah, saya mengira engkau mengunjungi sebagian di antara istri-istri engkau”. Nabi bersabda: “Sesungguhnya (rahmat) Allah turun ke langit yang paling bawah pada malam Nisfu Syaban dan Ia mengampuni dosa-dosa yang melebihi dari jumlah bulu kambing milik suku Kalb”.
Keistimewaan Malam Nifsu Syaban
BACA JUGA:Wajib Tahu! Usai Makan Salak Bijinya Jangan Dibuang, Ini Manfaatnya
Adapun, keistimewaan malam Nisfu Syaban disebutkan dalam sebuah hadits Rasulullah SAW.
"Apabila tiba malam Nisfu Syaban, maka malaikat berseru menyampaikan dari Allah: adakah orang yang memohon ampun maka aku ampuni, adakah orang yang meminta sesuatu maka aku berikan permintaannya"
(HR al-Baihaqi dalam Syu'ab al-Iman).
Amalan Malam Nifsu Syaban
BACA JUGA:Super Lengkap ! Bank Mandiri Sematkan Fitur Pemesanan SBN Ritel di Livin’ by Mandiri
Menunaikan puasa sunnah menjadi salah satu amalan baik yang bisa dilakukan untuk mendapatkan rahmat dari Allah SWT.
Selain berpuasa, umat Muslim juga bisa memperbanyak ibadah salat atau beberapa amalan baik lainnya, seperti:
- Memperbanyak doa kepada Allah SWT.
- Membaca dua kalimat syahadat sebanyak-banyaknya, yaitu "La Ilaha Illallah Muhammad Rasulullah." Kalimat ini mungkin memang biosa dibaca kapan saja, namun mengamalkannya di malam istimewa seperti Nifsu Syaban tentu akan mendapat hikmah yang berlipat ganda.
BACA JUGA:Yuk Simak, Ini Tata Cara Niat Puasa Ramadan yang Benar Sesuai Praktik Nabi Muhammad SAW
- Memperbanyak istighfar dan memohon ampun kepada Allah SWT atas segala kesalahan dan dosa yang telah diperbuat.
- Menempatkan diri serendah-rendahnya untuk mendapatkan ampunan dan pintu maaf dari Allah SWT.(*)
Artikel ini sudah tayang di disway.id dengan judul: Apa Itu Malam Nifsu Syaban? Ini Pengertian, Dalil, dan Keistimewaannya