Apakah Benar Kucing Memiliki 9 Nyawa? Ada yang Tau..!

Rabu 01-02-2023,21:01 WIB
Editor : Mustofa Kamal

LINGGAUPOS.CO.ID - Kucing punya sembilan nyawa. Kalimat ini bukan cuma terkenal di Indonesia, tapi juga di dunia. Banyak yang meyakini jika makhluk lucu berbulu ini benar-benar punya sembilan nyawa.

Awal mula anggapan kucing memiliki sembilan nyawa dimulai dari pepatah yang berbunyi: "A cat has nine lives. For three he plays, for three he strays, and for the last three he stays."

Namun, tidak ada bukti kapan dan di mana kutipan bahasa Inggris yang terkenal itu pertama kali didokumentasikan. 

William Shakespeare tahu tentang pepatah tersebut, karena dia mereferensikan pepatah tersebut dalam dramanya, Romeo dan Juliet, yang ditulis pada akhir abad ke-16 yang berjudul "Good king of cats, nothing but one your nine lives."

BACA JUGA:Pentingkah Pemakaian Kondisioner pada Rambut?

Menurut catatan majalah Science, daya tarik kucing sudah ada sejak sekitar 12.000 tahun yang lalu di rumah dan tempat ibadah orang Mesir kuno. Mereka dikabarkan melihat kucing sebagai mahkluk tuhan dengan kekuatan gaib.

Khususnya kemampuan Dewi Bastet yang dikabarkan bisa berubah dari manusia menjadi kucing. Hal itu mungkin telah menyebarkan gagasan bahwa kucing memiliki banyak kehidupan karena dia terus muncul kembali.

Mengenai anggapan kucing memiliki 9 nyawa, angka 9 sendiri memiliki arti penting dalam numerologi, karena komposisinya terdiri dari 3 kelompok 3. Angka 9 juga merupakan simbolis dalam budaya Islam, Yunani, dan Katolik Roma.

Apabila seekor kucing hidup kembali berkali-kali, angka 9 masuk akal bila dilihat dari sudut pandang mistis. Namun, terlepas dari mitos kucing memilik 9 nyawa, kemampuan kucing untuk melompat, memutar, dan mendarat mulus dengan kakinya, bisa dikaitkan dengan mengapa kucing dikatakan memiliki 9 nyawa dan mitos tersebut masih melekat di masyarakat dunia hingga kini.

BACA JUGA:Kenali Jenis-jenis File Sampah di Laptop dan Cara Membersihkannya. Simak Yuk!

Kucing bisa bergerak dari posisi berjongkok ke lompatan tinggi dan jauh hanya dalam hitungan detik. Hal itu karena susunan biologis kucing yang memungkinkan bisa melakukan gerakan tersebut.

Keterampilan melompat kucing yang mengesankan disebabkan karena massa otot dan panjang kaki belakang mereka. Kaki belakang kucing itu sendiri terbilang sangat kuat, sehingga bisa dengan mudah melompat enam kali tinggi tubuhnya.

Walaupun kemampuan melompat kucing sangat menakjubkan, perlu diingat bahwa kucing bukan tidak bisa mati atau tidak selalu mendarat dengan kakinya, kucing hanyalah hewan yang memiliki gerak tubuh yang sangat luwes.

Kepercayaan kucing memiliki sembilan nyawa sebenarnya hanya mitos belaka. Namun hal ini berkembang karena perilaku kucing yang membuat manusia meyakini bahwa hewan ini memang benar-benar punya sembilan nyawa.

BACA JUGA:Heboh Penculikan Anak di Palembang, Ini Pesan Polisi untuk Orang Tua

Kategori :