KALSEL, LINGGAUPOS.CO.ID - Barito Putera akan menjamu PSM dalam jadwal Liga 1 2022/2023.
Laga tunda pekan 6 tersebut akan digelar di Stadion Demang Lehman, Banjar Baru, pada Selasa, 10 Januari 2023, mulai pukul 16.30 WIB ini diprediksi kemenangan diraih oleh Juku Eja (julukan PSM Makasar).
Tuan rumah Barito Putera akan bertanding dengan motivasi tinggi usai mendulang poin penuh dari dua laga terakhirnya di Liga 1 2022/2023. Sebelum periode libur akhir tahun, Barito mampu unggul 2-0 atas Bhayangkara FC dan juga menang 0-3 di kandang Persita.
Skuad Barito pun mendapatkan tambahan tenaga dengan datangnya pemain asing baru, Gustavo Tocantins yang direkrut dari Persikabo 1973. Ia akan menambah daya gedor Barito yang sejauh ini bertumpu pada Rafael Silva.
BACA JUGA:Kevin Durant: Lewati Tim Duncan, Kini Langkahi Legenda Atlanta Hawks
Laga kontra PSM akan menjadi kesempatan Barito untuk keluar dari zona merah. Andai menang di laga nanti, Barito berpeluang keluar dari zona merah sekaligus naik 3 peringkat hingga posisi 13.
Bagi tim tamu, PSM Makassar berpeluang memantapkan posisi sebagai pemuncak klasemen Liga 1. Mereka masih memimpin dengan torehan 33 poin hasil 16 laga.
Jika mampu mencuri 3 poin dari kandang Barito, Juku Eja bisa menjauh dari 2 pesaing terdekatnya, Bali United dan Madura United yang kini punya torehan 33 poin pula.
Seandainya gagal menang, PSM wajib menghindari kekalahan. Sebab, mereka bisa terancam turun peringkat secara drastis. Hal ini karena jarak PSM dengan Persija dan Borneo di peringkat 4 dan 5, hanya satu angka.
BACA JUGA:MotoGP vs Formula 1: Balapan Makin Banyak, Jadwal Bentrok, Promotor Merugi
Namun, untuk meraih 3 poin di markas Barito Putera kali ini berpotensi tidak mudah bagi Juku Eja. Meskipun sang lawan hanya tim papan bawah, PSM harus melakoni laga tanpa sejumlah pemain utamanya.
Prediksi Barito Putera vs PSM Makasar :
PSM akan bertanding tanpa 2 pemain andalannya yang masih bertugas membela Timnas Indonesia di Piala AFF 2022, yakni Ramadhan Sananta serta Yakob Sayuri.
Pemain kunci di lini belakang PSM, Yuran Fernandez juga diragukan bisa tampil. Yuran dikabarkan belum bergabung ke latihan tim selepas masa libur.
Tanpa Yuran, lini belakang PSM berpotensi lebih mudah ditembus lawan. Peran Yuran selama ini tak hanya vital di sektor pertahanan, tetapi juga mempertajam serangan PSM. Yuran sejauh ini telah membukukan 3 gol di paruh pertama Liga 1.