Formula 1 2023: Mick Schumacher Out, Nico Hulkenberg Comeback

Kamis 17-11-2022,20:53 WIB
Editor : Mustofa Kamal

LINGGAUPOS.CO.ID - Mick Schumacher harus ditendang Haas F1 Team untuk line up Formula 1 2023.

Mereka memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak Mick Schumacher dan menggaet pembalap veteran, Nico Hulkenberg, sebagai penggantinya.

Haas F1 Team mensinyalir bahwa Haas tak puas atas performa Schumacher usai balapan di Austria.

Tak hanya itu, pembalap berusia 23 tahun ini juga kerap mengalami kecelakaan. Atas alasan ini, Haas memilih tak memperpanjang kontraknya.

BACA JUGA:Australian Open 2022: Tersisa Empat Wakil di Perempat Final

Sebagai penggantinya, Hulkenberg pun digaet. Ia terakhir kali turun penuh di F1 pada 2019.

Selama dua musim terakhir, ia menjabat sebagai pembalap cadangan Aston Martin, dan beberapa kali balapan sebagai pengganti pembalap yang positif Covid-19.

Tinggal Satu Kursi Kosong

Dengan kembalinya Hulkenberg, maka kini 19 dari 20 tempat di F1 2023 sudah terisi. Satu-satunya tempat yang belum berpenghuni adalah salah satu slot di Williams Racing.

Kandidat terkuat yang bakal mengisinya adalah pembalap Amerika Serikat, Logan Sargeant.

BACA JUGA:KFC Dukung Program Pencarian Talenta Berbakat untuk Kebutuhan Timnas Basket Indonesia Masa Depan

Sargeant merupakan anggota Williams Driver Academy sejak 2021, dan telah menjajal mobil F1 dalam tes pascamusim di Yas Marina, Abu Dhabi, pada akhir 2021 bersama Williams Racing.

Ia juga menjalani debut dalam pekan balap F1 dalam sesi FP1 GP Amerika Serikat 2022.

Pada pekan balap yang sama, Team Principal Williams Racing, Jost Capito, menyatakan Sargeant akan jadi pembalapnya pada 2023 jika sukses memenuhi poin Super licence yang dibutuhkan untuk turun di F1.

Alhasil, Sargeant harus mengakhiri musim Formula 2 2022 setidaknya di peringkat 5, atau peringkat 6 tanpa poin penalti.*

Kategori :