
Seri terakhir FIA WEC adalah 8 Hours of Bahrain pada 12 November. Bisakah WRT #31 membuat keajaiban dengan menjadi juara? Saat ini WRT #31 berada di posisi keempat klasemen LMP2 dengan 78 poin, selisih 36 poin dengan JOTA #38 di puncak.
"Balapan yang menarik dan mengasyikkan. Sean melakukan start dengan sangat baik untuk kemudian membuka jarak, sementara Dries mempertahankan level performa tim. Dan saya sempat khawatir ada vibrasi di mobil, tapi setelah tahu semua aman saya bisa membawa mobil hingga finis," kata Robin.
Klasemen LMP2
1. JOTA #38 - 114 poin
2. United Autosports USA #23 - 86 poin
3. Realteam by WRT #41 - 80 poin
4. WRT #31 - 78 poin