LINGGAUPOS.CO.ID - Manchester United vs Real Sociedad di laga perdana Grup E Liga Europa tersaji di Stadion Old Trafford, Jumat, 9 September 2022 dini hari WIB. MU menelan pil pahit, kalah 0-1 berkat gol pinalti Braiz Mandez di menit ke-59!
Sebelum laga, ada momen mengheningkan cipta untuk mengenang Ratu Elizabeth II yang meninggal dunia.
BACA JUGA:Piala Dunia 2022 - Kenapa Timnas Indonesia Tidak Lolos ke Qatar?
Di babak pertama, skor masih sama kuat 0-0. Kedua tim ketat di lini tengah, ada gol Cristiano Ronaldo yang dianulir karena sang pemain offside.
Di babak kedua, Brais Mendez bawa Real Sociedad unggul 1-0 lewat sepakan penalti di menit ke-59 menyusul handsball Lisandro Martinez. Manchester United gagal samakan kedudukan sampai laga tuntas.
BACA JUGA:Puncak Klasemen Memanas, Barcelona dan Valencia Siap Geser Real Madrid
Sementara di Grup E Liga Europa, Sociedad dan Sheriff sama-sama mengoleksi tiga poin, MU dan Omonia 0 poin.
Jalannya Pertandingan
Babak pertama dimulai, kedua tim bermain terbuka. Manchester United ambil kendali dalam penguasaan bola, namun Real Sociedad juga berani menekan.
BACA JUGA:BIGMATCH Manchester City vs Tottenham, Perebutan Pucuk Klasemen Kian Memanas
Laga pun langsung berjalan keras. Kedua tim tampak tak ragu lakukan pelanggaran ketika kehilangan bola.
Sampai 10 menit pertama, belum ada peluang yang tercipta. Di menit ke-13, Cristiano Ronaldo punya peluang saat menyambar bola terobosan, begitu masuk ke kotak penalti, dua bek tengah Sociedad mematahkannya.
BACA JUGA:Liga Itala Serie A : Napoli Berpeluang Geser Atlanta, Torino Pelampiasan Inter Milan
Semenit kemudian, Real Sociedad membalas. Umpan mendatar Kubo di depan gawang gagal disambut David Silva.