Yuk Konsumsi Terong, ini Manfaatnya

Senin 08-08-2022,11:13 WIB

LINGGAUPOS.CO.ID - Terong selalu diidentikkan dengan alat kelamin pria yang konon bisa bikin loyo. Padahal, mengonsumsi buah berwarna ungu, banyak manfaatnya untuk kesehatan.

Terong selain digunakan sebagai salah satu bahan untuk membuat hidangan gurih, juga kaya akan nutrisi yang tinggi yang baik untuk tubuh. Terong mengandung protein, serat, zat besi, kalsium, vitamin D, dan lainnya.

Banyak orang makan terong biasanya dengan nasi dan dicampur sambal. Namun, apakah Anda tahu, rutin makan terong ternyata sangat bermanfaat untuk mengusir beberapa penyakit kronis. Berikut ini penjelasannya, seperti dilansir laman Genpi.co.

BACA JUGA:Lubuklinggau Banjir Durian, Saatnya Membuat Tempoyak, Begini Caranya

1. Menjaga kesehatan hati

Terong ungu kaya akan kandungan antioksidan, terutama antocyanin. Kandungan antioksidan ini dipercaya bisa melindungi hati dari jenis racun tertentu penyebab penyakit.

2. Menjaga kesehatan otak

Komponen antioksidan di dalam terong ungu juga disebut memiliki manfaat untuk melindungi sel-sel otak dari kerusakan akibat radikal bebas.

Selain itu, komponen ini juga bisa mencegah terjadinya peradangan pada sel saraf, dan membantu memperlancar aliran darah ke otak.  

BACA JUGA:Brigadir RR Ajudan Istri Ferdy Sambo Diancam Hukuman Mati, ini Penjelasan Pasal 340 KUHP

3. Dipercaya mencegah kanker

Terong ungu mengandung polifenol yang dipercaya memiliki efek antikanker. Sementara itu, komponen lain dalam terong juga bisa melindungi sel dari kerusakan akibat radikal bebas. Tidak mengherankan jika salah satu manfaat tersembunyi dari terong ungu adalah mencegah pertumbuhan sel tumor dan penyebaran sel penyakit kronis, kanker.

4. Menjaga kadar kolesterol

Pada penelitian yang dilakukan pada hewan uji, mengonsumsi jus terong terbukti berhasil menurunkan kadar kolesterol dalam darah. Manfaat terong ungu yang satu ini didapatkan dari kandungan asam klorogeniknya.

5. Membantu mengurangi risiko munculnya penyakit jantung

Kandungan serat, kalium, vitamin C, vitamin B6, dan fitonutrien yang ada di dalam terong ungu dipercaya bisa membantu menjaga kesehatan jantung. Terong ungu juga mengandung antocyanin, suatu komponen yang mampu menurunkan risiko kematian pada penderita penyakit jantung.

BACA JUGA:Ajudan Istri Ferdy Sambo Brigadir RR Ditahan, Dijerat Pasal Pembunuhan Berencana

6. Mampu mengontrol kadar gula darah

Menambahkan terong ungu ke dalam menu harian bisa membantu kadar gula darah di tubuh jadi lebih terkontrol. Manfaat terong ungu ini didapatkan dari kandungan serat yang dimilikinya. Serat bisa menghambat pencernaan dan penyerapan gula di tubuh. Penyerapan yang lebih lambat, membuat kadar gula darah di tubuh menjadi makin stabil.

7. Baik untuk kesehatan tulang

Manfaat terong ungu yang satu ini memang belum banyak diketahui. Padahal, terong ungu ini sangat baik untuk orang yang berisiko tinggi mengalami pengapuran tulang atau osteoporosis. Manfaat ini didapat dari kandungan phenolic yang ada di dalamnya. Komponen ini dipercaya bisa memperkuat tulang dan meningkatkan kepadatan tulang. Terong juga mengandung zat besi dan kalsium yang sudah terbukti baik untuk kesehatan tulang.(genpi/dom/jpnn)

Kategori :

Terkait

Senin 08-08-2022,11:13 WIB

Yuk Konsumsi Terong, ini Manfaatnya