LINGGAUPOS CO ID Puting beliung yang menerpa Kelurahan Air Temam Kecamatan Lubuklinggau Selatan I Jumat 27 5 2022 sore dilaporkan juga merusak sekolah Kapolsek Lubuklinggau Selatan Iptu Hilal Subhi menjelaskan berdasarkan pantauan pihaknya diketahui atap dan plafon SDN 65 Lubuklinggau terbang akibat bencana alam ini Atap terbang plafon SDN 65 rusak berat jelasnya Selain itu di Blok 51 RT 6 Air Temam selain atap sekolah yang rusak atap rumah warga juga terbang Ada lima rumah yang atapnya terbang yakni kediaman Kiswanto Sumirat Mulyanto Ngadiman dan Cholidi jelas Kapolsek Ia menambahkan berdasarkan pantauan juga ada pohon tumbang di dekat SDN 64 Lubuklinggau yang lokasinya di RT 3 Air Temam Sementara itu Ketua RT 2 Air Temam Dasimun menjelaskan di wilayahnya ada beberapa bangunan yang atapnya terbang Yang atapnya terbang yakni rumah Rini Selamet dan Yudan Kemudian atap parkir rumah Sambodo Juga beberapa atap pondok pesantren jelasnya Sebelumnya Lurah Air Temam Syamsul Azhari menjelaskan bahwa ada tiga lokasi di Kelurahan Air Temam yang terdampak angin puting beliung ini Yakni di Blok 51 RT 6 kemudian RT 5 dan RT 3 jelasnya Jumat malam Ia menambah untuk di Blok 51 diinformasikan ada 7 rumah yang terdampak Sementara di RT lain belum diketahui secara pasti Sekarang masih kami cek apa saja yang terdampak kata Lurah
Puting Beliung, Atap SDN di Air Temam Terbang
Jumat 27-05-2022,22:25 WIB
Editor : Endang Kusmadi
Kategori :