Membeli Mobil Seken, Sebaiknya Cek Dulu ke Samsat

Kamis 02-06-2022,14:19 WIB
Editor : Endang Kusmadi

LINGGAUPOS CO ID Membeli mobil seken bekas jangan gegabah pasalnya jangan sampai justru membeli mobil bodong yang merupakan hasil dari kejahatan Baik itu mobil hasil pencurian maupun yang dibawa kabur dari leasing Kasat Lantas Polres Lubuklinggau AKP Suwandi menjelaskan untuk menghindari hal hal tidak diinginkan sebaliknya calon pembeli mengecek keabsahan kendaraannya di Samsat terdekat Silahkan cek ke Samsat Ini penting karena di Samsat bisa diketahui keaslian nomor rangka nomor mesin STNK dan TNKB kata Kasat Lantas BACA JUGA Cerita Showroom Lubuklinggau Tertipu Membeli Mobil Ternyata No Rangka Palsu Ia menambahkan bahkan bukan hanya nopol dalam wilayah Sumatera Selatan saja yang bisa dicek namun juga bisa dari provinsi lain sebab sudah onlin Karena Samsat yang di Lubuklinggau juga bisa koordinasi dengan pihak Polda Sumsel dan Samsat daerah lainnya kata Kasat Lantas Kewaspadaan ini dijelaskanya seperti yang terjadi beberapa waktu lalu di Lubuklinggau Ada calon pembeli hendak membeli mobil seken ternyata mobil dengan plat nomor mesin dan rangka juga ada di Palembang Setelah diusut ternyata mobil yang hendak dijual di Lubuklinggau plat nomor rangka dan nomor mesinnya palsu alias bodong

Tags :
Kategori :

Terkait