LINGGAUPOS CO ID Forum Kerukunan Umat Beragama FKUB Kota Lubuklinggau melaksanakan halal bihalal dan silaturahmi bersama tokoh lintas agama Kota Lubuklinggau Jumat 3 6 2022 Mengangkat tema Memperkuat Tali Silaturahmi Rasa Persaudaraan dan Memperkuat Kerukunan dengan Momen Halal Bihalal 1443 2022M kegiatan ini dilaksanakan di Rumah Dinas Wakil Wali Kota Wakil Wali Kota Lubuklinggau H Sulaiman Kohar yang juga Ketua Dewan Penasehat FKUB Lubuklinggau menyampaikan bahwa tidak dapat dipungkiri saat ini sangat dirindukan kegiatan yang langsung bertatap muka Karena sudah dua tahun terdampak pandemi Karena itulah ia berterimakasih kepada FKUB yang membantu pemerintah baik itu pencegahan Covid 19 maupun masalah kerukunan FKUB sudah menjadi partner gerakan dalam menangani Virus Covid 19 baik itu di rumah rumah ibadah Bahkan juga melaksanakan vaksinasi bekerjasama dengan TNI dan Polri jelasnya Ia pun menambahkan karena Lubuklinggau ini merupakan Kota Madani yang zero konflik tentunya tidak lepas dari bagian dakwah dari FKUB Semoga kedepan FKUB tetap berdiri kokoh untuk menebarkan kebaikan di Kota Lubuklinggau tambahnya Ketua FKUB Drs Ismuridjal mengucapkan terimakasih kepada semua tokoh lintas agama Kota Lubuklinggau yang telah bahu membahu untuk sama sama bergerak dalam menjaga zero konflik yang ada di Kota Lubuklinggau FKUB Lubuklinggau menjadi etalase bagi masyarakat Sumbagsel karena Lubuklinggau ini merupakan gerbang dari gerbang provinsi yakni Sumsel Jambi dan Bengkulu maka dari pada itu mari sama sama kita jaga dan rawat kebhinekaan ini secara nyata untuk masyarakat katanya
Halal Bihalal FKUB, Mari Kita Rawat Kebhinekaan
Sabtu 04-06-2022,15:12 WIB
Editor : Endang Kusmadi
Kategori :